Sabtu, 30 Januari 2016

Manfaat Hutan








Seperti pepatah mengatakan bahwa “hutan adalah paru-paru dunia”. Pepatah tersebut memiliki arti bahwa hutan sebagai paru-paru dunia menyumbang oksigen terbesar didunia. Dengan cara mengambil karbon dioksida dari udara dan menggantinya dengan oksigen yang diperlukan makhluk lain. Oksigen merupakan salah satu kebutuhan pokok makhluk hidup karena dengan oksigenlah manusia dan hewan dapat bernafas dan bertahan hidup. Maka dari itu hutan sangat berjasa untuk makhluk lain terutama kita. Namun, sebenarnya manfaat hutan tak sekedar sebagai paru-paru dunia. Masih banyak manfaat lain untuk kita semua. Manfaat lain dari hutan, antara lain :
1.    Manfaat/Fungsi Ekonomi
- Hasil hutan dapat dijual langsung atau diolah menjadi berbagai barang yang bernilai tinggi.
- Membuka lapangan pekerjaan bagi pembalak hutan legal.
- Menyumbang devisa negara dari hasil penjualan produk hasil hutan ke luar negeri.
2. Manfaat/Fungsi Klimatologis
- Hutan dapat mengatur iklim.
- Hutan berfungsi sebagai paru-paru dunia yang menghasilkan oksigen bagi kehidupan.
3.  Manfaat/Fungsi Hidrolis
- Dapat menampung air hujan di dalam tanah sehingga air tetap dapat mengalir meskipun musim kemarau.
- Mencegah intrusi air laut yang asin.
- Menjadi pengatur tata air tanah.
4. Manfaat/Fungsi Ekologis
- Mencegah erosi dan banjir.
- Menjaga dan mempertahankan kesuburan tanah.
- Sebagai wilayah untuk melestarikan keanekaragaman hayati dan sebagai habitat berbagai jenis tumbuhan dan hewan.
Nah, sekarang kita sudah tahu kan kalau hutan memiliki banyak manfaat yang  penting untuk keberlangsungan semua makhluk hidup di dunia. Jadi, apakah kita masih ingin menikmati manfaat hutan untuk seterusnya?
 Kalau kita ingin terus menikmati manfaat hutan, maka sudah seharusnya kita turut berusaha melestarikan hutan agar manfaatnya dapat kita nikmati hingga generasi selanjutnya.

5 komentar:

  1. wah ternyata hutan punya banyak sekali manfaat ya. saya kira manfaat hutan itu hanya sebagai penyedia oksigen saja tapi ternyata manfaat hutan jauh lebih banyak daripada itu. sekarang saya semakin sadar kalau hutan itu memiliki manfaat yang sangat banyak sehingga kita sangat perlu menjaga kelestarian hutan agar semua manfaat hutan tetap dapat diniukmati oleh generasi anak cucu kita.

    BalasHapus
  2. iya kak. nah dengan mengetahui manfaat hutan yang sangat banyak sekali maka alangkah baiknya kalau kita berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga kelestarian hutan agar kita teta dapat menikmati manfaat hutan hingga generasi mendatang..

    BalasHapus
  3. mnurutku yg paling bikin khawatir itu poin nomor 2. coba byangkan bila hutan makin gundul, makin panas pulasuhunya, padahal Kenaikan suhu 3ºC merupakan titik puncak bagi ekosistem planet bumi. bisa berkunjung di blog saya http://mataseha.blogspot.co.id/2016/02/apa-yang-terjadi-jika-suhu-di-bumi.html

    BalasHapus
  4. iya kak. saya sudah membaca artikel di blog kakak. terima kasih telah menambah wawasan saya tentang hal hal yang akan terjadi jika suhu di bumi semakin panas. wah,ternyata efeknya sangat berbahaya sekali ya bagi kehidupan ini. hmm,jadi ngeri kak membayangkan kalau suhu bumi semakin panas.

    jadi kesimpulannya kalau kita tak ingin suhu bumi semakin panas maka kita harus belajar melestarikan hutan. untuk belajar melestarikan hutan kita tak harus datang langsung ke huta kok kak, kita bisa memulainya terlebih dahulu dengan cara menanam berbagai macam pepohohan di pekarangan kita. dengan demikian kebiasaan mencintai lingkungan pun dapat kita tumbuhkan. kita memulainya dari diri sendiri kemudian mulai mengajak orang lain. apabila setiap orang telah mampu menanam satu pohon maka sejuta orang juga bisa menanam satu juta pohon sehingga pepohonan yang ada di bumi mampu menjaga kestabilan suhu bumi. karena pepohonan mampu menyerap gas gas yang dapat menyebabkan meningkatnya panas suhu bumi seperti metana,karbon dioksida dan dinitrogen oksida

    BalasHapus
  5. wah,, jika hutan memiliki manfaat sebanyak itu. berarti hutan dong yang mengotrol kehidupan di bumi ini..

    BalasHapus